BeritaBerita AUMBerita Umum

SMK Muhammadiyah Kajen Teken MoU dengan PT Chemco Grup

Pekalonganmu.com, Kajen – Memasuki tahun ketiga, SMK Muhammadiyah Kajen (Muhamka) kembali jalin kerja sama dengan PT Chemco Harapan Nusantara Group. Hal itu dibuktikan dengan penandatangnan Memorandum of Understanding (MoU) antara SMK Muhamka dengan PT Chemco Harapan Nusantara Group di Hotel Namira Pekalongan, Sabtu (16/10. 

Bursa Kerja Khusus (BKK) Karya Mulia yang membidangi penyaluran lulusan SMK Muhamka bertindak sebagai Koordinator Sekolah Mitra Chemco di Kabupaten Pekalongan. Setidaknya ada 23 SMK di wilayah Pekalongan dan sekitarnya turut serta dalam penandatanganan MoU ini. Diantaranya SMK N 1 Kedungwuni, SMK N 1 Sragi, SMK N 1 Karangdadap, SMK N 1 Warungasem, SMK Diponegoro Karanganyar, SMK Prima Kesesi, SMK Ma'arif Nu Tirto, SMK NU Kesesi, SMK Islam Bojong, SMK Maarif Nu Doro, SMK Muh Pencongan, SMK Muh Bojong, SMK Muh Karanganyar, SMK Muh Bligo, SMK Muh Talun, SMK Muh Kesesi, SMK Muh Kedungwuni, SMK Muh Doro, SMK Muh Bawang, SMK Yapenda Wiradesa, SMK Syafi'i Akrom, SMK Muh Pekalongan, SMK Dwija Praja Pekalongan.

Direktur PT Chemco Harapan Nusantara, Tata Herdjendra Widhisatmaka dihadapan SMK mitra menuturkan bahwa PT Chemco Harapan Nusantara akan semakin membuka peluang kepada SMK yang sudah melakukan MoU untuk bekerjasama dalam banyak hal. 

“Selain perekrutan, pemagangan baik bagi siswa maupun guru, pihak Sekolah juga bisa membuka bengkel motor yang mana untuk spare part nya akan langsung disuplai dari PT Chemco. Dimana bengkel sekolah tersebut bisa untuk dijadikan tempat belajar bagi alumni yang ingin berwiraswasta buka bengkel secara mandiri dirumahnya. “tutur Tata. 

Tata melanjutkan, dirinya sangat concern dengan pendidikan mental dan karakter, bahwa seharusnya pihak sekolah tidak hanya membekali ketrampilan sesuai kejuruan masing – masing tetapi siswa juga perlu dibekali pendidikan mental dan karakter yang bagus untuk berdagang atau berwirausaha sesuai ketrampilannya masing- masing.

“Banyak alumni sekarang malu kalau disuruh buka usaha sendiri karena banyak alasan takut rugi, tidak punya modal dan lain sebagainya.” Tandasnya.

Sementara itu Kepala SMK Muhamka menyampaikan bahwa untuk penandatangan naskah MoU dengan PT Chemco Harapan Nusantara untuk tahun ke tiga bisa semakin membuka peluang siswa-siswa SMK Muhamka.

“Lulusan SMK Muhamka memiliki peluang yang bagus agar terserap di perusahaan dan dunia industri dan bagi alumni yang ingin berwirausaha, PT Chemco Harapan Nusantara siap membantu menyediakan spare part nya melalui  bengkel sekolah,” ujar M. Rustam Aji kepada Media Muhamka. 

Penandatanganan MoU dilakukan oleh kepala SMK Muhamka, M Rustam Aji dan direktur PT Chemco Harapan Nusantara, Tata Herdjendra Widhisatmaka. Dalam kesempatan itu, SMK Muhamka juga menandatangani MoU dengan mitra PT Chemco. Turut menandatangani Mou kerjasama, direktur PT Putra Prima Abadi Perkasa, Rudy Heryansah, direktur PT Surya Prana Sesama, Swastiargo Tiratmojo, dan direktur PT Karya Kasih Persada, Ramlan Sitompul, PT Kharisma Adyatma Arkananta, Dyah Ratnawati.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button