Tim Relawan Muhammadiyah Kajen Edukasi Pencegahan COVID-19 Melalui Masjid – Mushola
Pekalonganmu.com – Dalam upaya penanggulangan COVID-19, Relawan Edukasi dan Promosi Tim Pencegahan dan Penanggulangan COVID-19 (TPP COVID-19) Muhammadiyah Kabupaten Pekalongan, bergerak cepat untuk mengedukasi masyarakat agar sadar dan bergerak bersama mencegah dan menanggulangi penyebaran virus Corona. Relawan Edukasi dari Muhammadiyah Kajen pada hari Sabtu (28 Maret 2020) bekerja sama dengan Kepolisian Sektor (Polsek) Kajen melakukan sosialisasi keliling desa untuk kemudian menggunakan pengeras suara di masjid-masjid desa tersebut memberikan edukasi.
Relawan edukasi memandang sosialisasi perlu dilakukan secara berulang-ulang, agar masyarakat semakin tahu, kemudian sadar, lalu mau bergerak bersama, sehingga untuk selanjutnya diharapkan oleh masyarakat desa atau tokoh masyarakat dilakukan sosialisasi yang sama melalui pengeras suara di masjid dan mushola.
"Masjid dan Mushola adalah salah satu tempat berkumpulnya orang, dan jangkauan suara pengeras suaranya memungkin menjangkau banyak orang," ungkap Achmad Sholeh, relawan edukasi yang sekaligus juga Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Kajen. "Penggunaan mobil Ambulance Muhamka, dimaksudkan agar mobilisasi atau pergerakan relawan lebih mudah dan cepat, serta bagian dari pengenalan Klinik Muhammadiyah Kajen kepada masyarakat," lanjut Sholeh.
Kegiatan sosialisasi hari Sabtu (28/03) ini mencakup beberapa desa yaitu, Nyamok, Tanjungkulon, Sokoyoso, Sinangohprendeng, Kalijoyo, dan Tambakroto.Dan selanjutnya akan dilakukan di desa-desa yang lainnya, sehingga semua desa memperoleh informasi dan edukasi tentang penanggulangan COVID-19 ini. (ad)



